Menu

Di Thailand, Jika Ada Polisi Yang Melanggar Aturan, Mereka Wajib Mengenakan “Hello Kitty Pink” Di Lengannya

Rizka 18 Feb 2021, 09:11
google
google

RIAU24.COM -  Kopolisian kerajaan Thailand berada di bawah naungan Departemen Kepolisian Nasional Thailand.

Semua komponen sistem polisi dikelola oleh markas besar TNPD di Bangkok, yang juga memberikan dukungan teknis untuk kegiatan penegakan hukum di seluruh kerajaan. Unit operasional utama dari pasukan ini adalah Polda, Polisi Patroli Perbatasan (BPP), Kepolisian Metropolitan, dan unit khusus yang lebih kecil yang diawasi oleh Biro Investigasi Pusat.

Bagi setiap Polisi yang melakukan pelanggaran kecil, wajib menggunakan ban berwarna merah muda cerah bermotif Hello Kitty selama beberapa hari.

Gambar Hello Kitty yang biasanya dianggap lucu. Akan tetapi tidak bagi Polisi Thailand, mereka menganggap itu sebagai hal buruk.  Gambar Hello Kitty tersebut ditempel di Ban kapten besar.

Hukuman ini dilakukan untuk Petugas yang terlambat, parkir salah tempat atau melakukan pelanggaran kecil lainnya harus memakai ban lengan tersebut selama beberapa hari. Polisi mengatakan, ban lengan tersebut dirancang untuk mempermalukan pemakainya.

Pelanggaran lebih lanjut akan ditangani dengan menggunakan metode disiplin yang lebih tradisional. Karakter kartun Hello Kitty pertama kali diperkenalkan oleh perusahaan Jepang Sanrio pada 1974.

Halaman: Lihat Semua