Menu

Soal Kelangkaan BBM, Wabup Bengkalis Bagus Santoso : Jika Ada SPBU Bermain Akan Kita Segel

Dahari 14 Apr 2021, 12:09
Wabup Bengkalis Bagus Santoso saat melihat salah satu SPBU di Bengkalis
Wabup Bengkalis Bagus Santoso saat melihat salah satu SPBU di Bengkalis

Menurut Bagus Santoso, di Bengkalis daratan maupun di Pulau Rupat tidak ada permasalahan terkait BBM ini. Mengapa di Pulau Bengkalis bisa terjadi kelangkaan, ini yang akan kita pecahkan.

"Pihak pertamina memang akan mengganti premium dengan pertalet, namun belum sekarang, dengan ini jangan sampai ada yang bermain dimasa transisi, kami akan berkerjasama dengan Satgas dan akan menindak tegas jika ada yang berani bermain-main masalah BBM ini," tegas Wabup Bengkalis lagi.

Sementara, penyampaian perwakilan pihak SPBU Kompak PT Bumi Laksamana Jaya (BLJ) Karyoto menyampaikan bahwa, permasalanhan di SPBU kompak PT. Bumi Laksamana Jaya (BLJ) masalah angkutan armada yang ada cuma 3 unit mobil. 

"Ada pompa yang rusak kemaren dan alahmdulillah semalam sudah diperbaiki dan tadi malam kita sudah buka. Dan kita sudah menambah 1 unit mobil dan sudah berjalan hari ini,"ujarnya.

Perwakilan SPBU kompak PT. Nurwati Maju Bersama Edi mengatakan, permasalahan di SPBU kompak PT. Nurwati Maju Bersama yaitu Mobil hanya ada 3 unit dari 5 unit, 2 unit masih di Polda Riau lantaran masih ditahan.

"Dua unit mobil itu karena ada persoalan hukum, selain itu kami melayani kapal Roro,"ungkapnya.

Sambungan berita:  
Halaman: 123Lihat Semua