Menu

Belum Sebulan Diluncurkan, Blog Pribadi Donald Trump Ditutup

Muhammad Iqbal 3 Jun 2021, 10:28
Foto : VOI
Foto : VOI

RIAU24.COM -  Halaman blog mantan Presiden AS Donald Trump telah ditutup secara permanen, kurang dari sebulan sejak diluncurkan karena larangan yang diberlakukan pada Trump oleh beberapa media sosial.

Blog tersebut diluncurkan atas saran tim penasihat pribadinya, untuk meluncurkan platform media sosial baru, sejalan dengan larangan aktivitas dunia maya Donald Trump oleh beberapa media sosial ternama.

Jason Miller, ajudan senior Donald Trump, mengatakan kepada CNBC bahwa halaman itu "tidak akan kembali". Miller juga telah mengkonfirmasi bahwa halaman blog telah dihapus.

"Halaman itu telah dihapus. Ini hanya tambahan untuk upaya lebih luas yang kami miliki dan kerjakan," kata Miller.

Mereka yang mencoba mengunjungi halaman sekarang, akan disambut dengan formulir web yang meminta informasi kontak mereka untuk menerima pembaruan melalui email atau pesan teks.

Diketahui bahwa Fox News adalah yang pertama melaporkan bahwa Trump telah memulai blog, menyebutnya sebagai 'platform komunikasi baru'.

Halaman: 12Lihat Semua