Menu

Himpun Penerimaan Hingga Rp 7,181 Triliun, DJP Riau Kejar Sisa Target Hingga Akhir Tahun

Muhammad Iqbal 7 Jul 2021, 12:20
Ilustrasi/net
Ilustrasi/net

RIAU24.COM - Kepala Kantor Wilayah DJP Riau, Farid Bachtiar mengatakan memasuki triwulan III tahun 2021, Kanwil DJP Riau berhasil menghimpun penerimaan dengan total Rp 7,181 triliun atau sebesar 47,34% dari target Rp 16,468 triliun.

"Jika dibandingkan dengan tahun 2020 yang penerimaannya ditopang oleh sektor pertambangan, di tahun 2021 penerimaan Kanwil DJP Riau cukup merata dari seluruh sektor dan yang paling dominan berasal dari sektor perdagangan besar," kata dia, Selasa, 6 Juli 2021.

Disebutkannya lagi, rasio kepatuhan penyampaian SPT Tahunan hingga 30 Juni 2021 di Kanwil DJP Riau mencapai angka 69.20% dengan SPT Tahunan yang telah masuk berjumlah 303.912 SPT.

Meskipun rasio kepatuhan sudah cukup tinggi karena telah mendekati target yaitu 76%, lanjutya, namun jika ditinjau dari jenis SPT-nya, rasio kepatuhan Wajib Pajak Badan dan Wajib Pajak Non Karyawan masih cukup rendah.

Selain itu, Program insentif pajak yang diberikan untuk Wajib Pajak dengan klasifikasi lapangan usaha tertentu yang terdampak Covid-19 sampai dengan Juni 2021 dimanfaatkan oleh 5.669 Wajib Pajak di wilayah Provinsi Riau dengan rincian sebagai berikut:
1. Insentif PPh 21 Ditanggung Pemerintah dimanfaatkan oleh 1.600 Wajib Pajak

Halaman: 12Lihat Semua