Menu

Langkah Cepat, Jasa Raharja dan Satlantas Polres Bengkalis Serahkan Santunan Korban Laka Lantas di Bengkalis

Muhammad Iqbal 12 Jul 2021, 21:09
Kecelakaan yang menewaskan pasangan suami istri di Jalan Lebay Wahid Desa Bantan Tua, Kabupaten Bengkalis. (Foto: Istimewa)
Kecelakaan yang menewaskan pasangan suami istri di Jalan Lebay Wahid Desa Bantan Tua, Kabupaten Bengkalis. (Foto: Istimewa)

RIAU24.COM - Di media sosial sempat viral di adanya kecelakaan yang menewaskan pasangan suami istri yang mengendarai sepeda motor di Jalan Lebay Wahid Desa Bantan Tua, Kabupaten Bengkalis pada Senin 12 Juli 2021 pukul 09.30 WIB.

Mengenai adanya kecelakaan tersebut, PT Jasa Raharja Perwakilan Dumai , melakukan penyerahan santunan kepada ahli waris korban kecelakaan yang melibatkan satu buah mobil Toyota Avanza dan satu buah sepeda motor itu.

Kepala PT Jasa Raharja Cabang Riau, Akhdiyat Setya Purnama melalui Kepala Perwakilan Dumai, Rudi Elfis menyampaikan rasa duka mendalam atas insiden kecelakaan tersebut.

"Kami Keluarga Besar PT Jasa Raharja Cabang Riau turut berbelasungkawa atas kejadian ini, dan kami juga tidak pernah bosan untuk menghimbau kepada masyarakat agar tetap berhati-hati dalam berkendara di jalanan," kata dia hari ini.

Dirinya juga berpesan kepada para pengendara kendaraan bermotor untuk tetap mematuhi marka jalan dan apabila tubuh merasa tidak fit atau mengantuk disarankan untuk menepi guna beristirahat sejenak.

"Serta kami ucapkan terima kasih kepada Satlantas Polres Bengkalis yang dengan sigap langsung melakukan olah TKP untuk percepatan penyerahan santunan," kata dia lagi.

Halaman: 12Lihat Semua