Menu

Pemerintah Daerah Se Sumatera Diminta Saling Kolaborasi Menangani Virus Corona

Riki Ariyanto 14 Aug 2021, 23:55
Pemerintah Daerah Se Sumatera Diminta Saling Kolaborasi Menangani Virus Corona (foto/int)
Pemerintah Daerah Se Sumatera Diminta Saling Kolaborasi Menangani Virus Corona (foto/int)

RIAU24.COM - Deputi I Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, Iskandar Simorangkir meminta masing-masing Pemerintah Daerah (Pemda) se Sumatera agar saling berkoordinasi dan saling berkolaborasi dalam menangani pandemi COVID-19. 

Hal itu dianggap lebih baik dan juga sesuai instruksi Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartanto. Pernyataan itu diutarakan saat rapat koordinasi teknik monitoring dan evaluasi penerapan PPKM dan penanganan COVID-19 di wilayah Sumatera secara virtual, Sabtu (14 Agustus 2021).

"Kalau kita saling berkoordinasi tentu itu jauh lebih baik," sebut Deputi I Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, Iskandar Simorangkir.

Iskandar sampaikan bahwa berdasarkan instruksi Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartanto, agar dibentuk koordinator di masing-masing wilayah dalam penanganan pandemi ini.

Koordinator per wilayah itu bukan untuk mengganggu koordinasi yang sudah ada, melainkan memperkuat koordinasi di setiap wilayah, khususnya Sumatera.

"Saya ditunjuk mengkoordinasikan wilayah Sumatera. Kalau ada masalah, kalau langsung ke atas lama jadi kami bantu mengkoordinasikan kan ke atasan," sebut Deputi I Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, Iskandar Simorangkir.

Halaman: 12Lihat Semua