Menu

Bentuk Koalisi Advokasi Iklim, Grup Band Dunia Ini Ajak Jokowi Bergabung: Anda Memimpin yang Lain Mengikuti

Rizka 18 Sep 2021, 22:45
Coldplay [Instagram/@coldplay]
Coldplay [Instagram/@coldplay]

RIAU24.COM -  Coldplay, Band pop asal Inggris mengajak Presiden Joko Widodo atau Jokowi untuk bergabung dengan The Ban Ki-moon Center.

The Ban Ki-moon Centre merupakan sebuah organisasi internasional yang fokus pada kepemudaan dan perempuan sesuai program dunia SDGs.

Ajakan itu disampaikan Colplay lewat akun Twitter resminya, Sabtu (18/9). Coldplay juga mengajak Jokowi bergabung dalam koalisi advokasi untuk krisis iklim di Indonesia pada acara #GlobalCitizenLive.

"Jokowi, maukah kamu bergabung dengan @bankimooncentre dan koalisi penggiat iklim Indonesia di #GlobalCitizenLive dan membuat komitmen untuk bumi? Anda memimpin, maka yang lain akan mengikuti," cuit Coldplay.

Namun, akun Presiden terlihat belum membalas cuitan tersebut hingga lebih dari tiga jam setelah cuitan.

Adapun, Global Citizen Live merupakan acara global 24 jam yang dimulai pada 25 September 2021. Even ini bertujuan menyatukan dunia dalam mempertahankan bumi dan melawan kemiskinan.

Halaman: 12Lihat Semua