Bupati Kasmarni Lepas Atlet Bengkalis Ikuti PON XX Papua
RIAU24.COM -BENGKALIS - Bupati Bengkalis melepas keberangkatan atlit Bengkalis yang akan ikut bertanding pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua, Minggu 19 September 2021.
Sebanyak 43 atlet dari 16 Cabang Olahraga serta 8 pelatih asal Kabupaten Bengkalis akan mewakili Provinsi Riau pada PON XX yang akan dihelat pada tanggal 2 hingga 15 Oktober mendatang.
Adapun ke-16 cabang olahraga tersebut diantaranya Renang, Catur, Takraw , Taekwondo, Atletik, Biliar, Angkat Berat, Angkat Besi, Kempo, Muaythai, Anggar, Panjat Tebing, Tinju, Layar, Pencak Silat, Aeromodeling.
Kabupaten Bengkalis merupakan kabupaten penyumbang atlet terbanyak nomor dua untuk Provinsi Riau.
Dalam sambutannya, Bupati Bengkalis berharap para atlit bisa menjalankan kepercayaan yang telah diberikan guna mewakili Provinsi Riau pada PON XX.
"Saat ini ada tanggung jawab yang dibebankan pada pundak kalian semua. Jalankan semuanya dengan penuh keikhlasan, kedisiplinan, kegigihan, ketangguhan, dan perjuangan hingga titik keringat terakhir demi mengharumkan nama Provinsi Riau dan Kabupaten Bengkalis,"ucap Kasmarni.