Menu

Terpilih Secara Aklamasi, Adi Putra Nahkodai PWI Kabupaten Bengkalis 2021-2024

Dahari 23 Oct 2021, 19:07
Ketua terpilih Adiputra dan Agustiawan
Ketua terpilih Adiputra dan Agustiawan

"Hari ini adalah salah satu proses demokrasi, anggota PWI Bengkalis sekitar 50 orang. Semuanya adalah kawan tidak ada lawan, beda pilihan itu adalah hal yang biasa,"ucapnya.

Adi Putra juga mengajak seluruh jajaran PWI Bengkalis untuk mendukung semua program kedepan dan tidak terkotak-kotak lagi.

"PWI adalah organisasi, mari bersama-sama berjuang agar semakin lebih baik. Kita HEBAT, kita harmonis, edukatif, berwawasan, akuntabel, dan kita transparan dalam melaksanakan program kerja tiga tahun mendatang," ucapnya.

Mewakili Ketua PWI Riau Zulmansyah Sekedang, Wakil Ketua Bidang Organisasi Helmi Burman berharap dengan terpilihnya Adi Putra sebagai Ketua PWI Bengkalis, menjadikan organisasi PWI semakin menjadi HEBAT.

"Selamat kepada Adi Putra terpilih sebagai Ketua PWI Bengkalis secara aklamasi. Mudahan PWI Bengkalis semakin hebat sesuai dengan tagline PWI HEBAT,"pungkasnya.

 

Halaman: 12Lihat Semua