Berkunjung ke Solo, Ganjar Pranowo Terima Baju "Banteng Celeng" dari Kader PDI-P Solo
Dilansir dari KOMPAS.com, Ganjar mengaku tidak tahu ada gambar babi di baju yang dihadiahkan kepadanya.
"Enggak ada gambar celeng, ngawur. Gambarnya Pak Rudy kok. Ora ketok (Tidak terlihat)," sebut Ganjar Pranowo.
Padahal, saat menerima baju itu Ganjar terlihat melihat gambar yang ada di bagian depan dan belakangnya.
Sedangkan Rudy menyatakan baju itu dibuat bukan atas perintahnya.
Baca juga: Mahfud Sebut Wajar Kasus Tom Lembong Dianggap Publik kriminalisasi Politik, Ini Alasannya...
"Itu dari anak-anak. Iya, inisiatif kader," kata Rudy.
Menurutnya, gambar di kaus tersebut tak ada keterkaitannya dengan dukungan kepada pihak tertentu.