Menu

Berkat Inisiatif Hyperlocal, Transaksi UMKM Pekanbaru di Tokopedia Naik Hingga Delapan Kali Lipat

Riki Ariyanto 22 Nov 2021, 14:58
Tokopedia KTP Pekanbaru Peluang untuk berkembang melalui KTP sangat besar. Terlihat dari pertumbuhan transaksi pegiat usaha lokal yang mengikuti program KTP Pekanbaru mencapai hingga lebih dari 8x lipat jika dibandingkan dengan yang belum bergabung (foto/ist)
Tokopedia KTP Pekanbaru Peluang untuk berkembang melalui KTP sangat besar. Terlihat dari pertumbuhan transaksi pegiat usaha lokal yang mengikuti program KTP Pekanbaru mencapai hingga lebih dari 8x lipat jika dibandingkan dengan yang belum bergabung (foto/ist)

RIAU24.COM - Inisiatif Hyperlocal Tokopedia suda diluncurkan pada pertengahan 2020. Dan kini terus mendorong pemerataan ekonomi digital di berbagai daerah, termasuk di Kota Pekanbaru, Provinsi Riau, Senin (22/11/2021).

Hal itu disampaikan Head of Regional Growth Expansion (RGX) Tokopedia, Trian Nugroho, menyebut kategori Kesehatan dan Perawatan Diri, Elektronik, Rumah Tangga, HP dan Gadget, serta Olahraga dan Hobi menjadi beberapa kategori paling favorit di Pekanbaru selama kuartal III 2021. Peningkatan penjualan di Pekanbaru turut didorong oleh sederet inisiatif turunan Hyperlocal. Salah satunya, Kumpulan Toko Pilihan (KTP).

"Peluang untuk berkembang melalui KTP sangat besar. Terlihat dari pertumbuhan transaksi pegiat usaha lokal yang mengikuti program KTP Pekanbaru mencapai hingga lebih dari 8x lipat jika dibandingkan dengan yang belum bergabung,” lanjut Head of RGX Tokopedia, Trian Nugroho.

zxc1

 
Leni Snacks, satu di antara UMKM makanan ringan asal Pekanbaru yang alami peningkatan transaksi sebab mengikuti program KTP. “Bahkan kami mampu mengirim hingga 600 pesanan setiap bulannya,” ujar Leni, Pemilik Leni Snacks.
Sambungan berita:  
Halaman: 12Lihat Semua