Baru Kali Ini Warganet Senang Ketika Seorang Akademisi Sekaligus Pegiat Media Sosial Babak Belur saat Aksi Demo, Kenapa?
RIAU24.COM - Akademisi dan pegiat media sosial, Ade Armando, dikeroyok massa saat aksi unjuk rasa di depan gedung DPR pada Senin (11/4) ini. Tak hanya dipukuli, Ade Armando juga ditelanjangi massa.
Selain itu, sejumlah foto dan video Ade Armando dengan kondisi luka-luka di bagian wajah juga tersebar di media sosial.
Dari beberapa video, terlihat Ade Armando diamankan pihak kepolisian dari amukan sejumlah massa.
Kericuhan demo 11 April 2022 terjadi saat akademisi sekaligus pegiat media sosial itu diketahui hadir ke lokasi aksi.
Sebelum dikeroyok, Ade sempat cekcok dengan sejumlah peserta aksi protes. Tampak sejumlah ibu-ibu adu mulut dengan Ade Armando.
Bahkan, ibu-ibu tersebut meneriaki Ade Armando dengan ucapan "buzzer, munafik dan pengkhianat". Tak berselang lama, Ade dikelilingi sejumlah orang dan kembali terlibat cekcok yang berujung pada pengeroyokan.