Ada Cerita di Balik Status Quo Kompleks Masjid Al-Aqsa
RIAU24.COM - Kekerasan tak manusiawi yang dilakukan polisi Israel terhadap jemaah Palestina di Masjid Al-Aqsa akhir-akhir ini menjadi ujian tersendiri bagi status quo Al-Aqsa yang telah berjalan selama satu abad.
Palestina dan Yordania memastikan jika Israel telah melanggar aturan yang telah berlangsung sejak lama dengan mengizinkan orang Yahudi dalam jumlah besar mengunjungi Al-Aqsa didampingi polisi.
Padahal sejak 1967, ketika Israel merebut Yerusalem Timur dari Yordania, ditetapkan status quo atas Al-Aqsa.
Artinya, orang-orang Yahudi tidak boleh berdoa di kompleks Masjid Al-Aqsa dan hanya Muslim yang boleh beribadah di tempat suci ini.
Yahudi atau non-Muslim lainnya dizinkan masuk hanya untuk wisata atau kunjungan biasa.
Israel secara resmi mengakui peran khusus Yordania di tempat suci tersebut sebagaimana yang disepakati dalam perjanjian damai tahun 1994.