Gelombang Panas di India. Pakistan Bakal; Uji Kemampuan Hidup Manusia
RIAU24.COM - Sebagian wilayah di India dan Pakistan saat ini sedang mengalami kenaikan suhu signifikan yakni gelombang panas yang dapat membahayakan nyawa jutaan manusia!
Menurut IMD, Departemen Meteorologi India, di sepanjang bulan April 2022, suhu rata-rata di laut India mencapai 35,9 derajat Celcius sedangkan di utara india bahkan mencapai 37,78 derajat celcius.
Hal ini pun berdampak pada kehidupan dan aktivitas masyarakat disana, mulai dari penutupan sekolah akibat cuaca yang panas,
Banyaknya petani yang gagal panen, hingga stok batu bara yang merosot tajam, pemerintah India meminta sekolah untuk ditutup agarnya warganya tetap berada di rumah serta memastikan diri untuk tetap terhidrasi.
Dalam beberapa tahun terakhir, pemerintah federal ataupun Negara bagian India sudah menerapkan sejumlah langkah untuk mengurangi adanya dampak dari gelombang panas,
Namun menurut para peneliti di Negara tersebut, lebih banyak yang harus disiapkan untuk mengatasi gelombang panas di masa depan.