PSSI Pertimbangkan Indonesia Keluar dari AFF? Shin Tae-yong: Sarankan Gabung EAFF
RIAU24.COM - Desakan supaya Timnas Indonesia dalam hal ini PSSI mundur dari Federasi Sepakbola Asia Tenggara (AFF) berembus kencang.
Penyebabnya karena adanya dugaan praktik sepakbola gajah di laga Timnas Vietnam U-19 vs Timnas Thailand U-19 yang merupakan matchday pamungkas Grup A Piala AFF U-19 2022, Minggu 10 Juli 2022 malam WIB.
Dalam laga tersebut, Vietnam dan Thailand seperti ogah-ogahan melakukan tekanan ketika skor sama kuat 1-1. Sebab, skor 1-1 sudah cukup meloloskan keduanya ke semifinal Piala AFF U-19 2022, sekaligus mengentikan langkah Timnas Indonesia di fase grup.
“Sudah saatnya Indonesia keluar dari AFF. Ya sudah kentara banget sih AFF itu emang sarangnya mafia. Enggak heran kalau Indonesia kalah di final. Yang pegang Indonesia itu banyak dan bandar enggak mau rugi,” tulis akun Twitter @TegarJuel.
“Bagaimana kalau Timnas indonesia keluar dari AFF. Sebab, Piala AFF U-19 2022 tidak ada di agenda FIFA. apalagi sekarang terjadi "Match Fixing,” tulis akun @ChannelMuran.
Dikutip dari okezone.com, Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, sudah mendengar desakan supaya PSSI dan Timnas Indonesia mundur dari AFF. Karena itu, PSSI meminta AFF tegas menyikapi masalah ini.