Ratusan Kantong Darah di Daerah Ini Terinfeksi Penyakit Menular: Ada Hepatitis, Sipilis Sampai HIV
RIAU24.COM - Palang Merah Indonesia (PMI) Surabaya dengan berat hati membuang 514 stok kantong darah yang mereka miliki.
Hal ini dilakukan lantaran ratusan kantong darah tersebut terinfeksi penyakit menular dikutip dari liputan6.com, Sabtu, 23 Juli 2022.
Ke-514 kantong darah itu disebutkan terinfeksi penyakit menular seperti hepatitis, sipilis hingga HIV.
"Rinciannya 213 kantong darah diantaranya terkena penyakit Hepatitis B. Kemudian 139 kantong darah terinfeksi penyakit Hepatitis C, 110 kantong darah terinfeksi penyakit sipilis, dan 52 kantong darah terinfeksi HIV," sebut Kabag Pelayanan dan Humas UDD PMI Kota Surabaya, dr Wandai Rasoetedja.
Kantong darah yang terinfeksi penyakit menular itu diketahui setelah dilakukan pemeriksaan Infeksi Menular Lewat Transfusi Darah (IMLTD).
Pemeriksaan IMLTD baru dilakukan setelah darah diambil dari pendonor dan sejumlah pemeriksaan lainnya.