Sejarah Pertempuran Medan Area dalam Mengusir Para Penjajah
RIAU24.COM - Pertempuran Medan Area merupakan salah satu sejarah Indonesia yang tak boleh dilupakan.
Sejarah ini yakni perjuangan rakyat Sumatra Utara melawan sekutu dan Nederlandsch Indische Civiele Administratie (NICA) di Kota Medan pada 9 Oktober 1945 dikutip dari medcom.id.
Sejarah diawali dari kedatangan pasukan sekutu di bawah pimpinan Brigadir Jenderal TED Kelly.
Penjajah ini awalnya disambut baik oleh pemerintah Indonesia yang dibuktikan dengan menyediakan hotel di Kota Medan.
Sayang, air susu dibalas air tuba. Konflik pertama terjadi di sebuah hotel di Jalan Bali, Medan.
Salah satu dari mereka menginjak-injak serta merampas lencana merah putih yang digunakan pemuda Indonesia. Setelah peristiwa itu atau tepatnya pada 13 Oktober 1945 pemuda Indonesia menyerang bule-bule ini.