Inilah Respon Airlangga Usai Ganjar Blak-blakan Siap Nyapres di 2024
Hal itu disampaikannya pada saat wawancaranya dengan salah satu stasiun televisi swasta.
Pada kesempatan itu, Ganjar sempat disinggung mengenai namanya yang menjadi salah satu Capres 2024 potensial berdasarkan hasil survei.
Menanggapi hal tersebut, Ganjar mengatakan, sebagai kader PDI Perjuangan dirinya harus menghormati apa yang menjadi keputusan partai. Namun, di sisi lain ada juga realitas sosial yang tidak boleh diabaikan.
"Maka kalau bicara dalam kondisi dua realitas yang ada itu, maka sebenarnya kalau untuk bangsa dan negara apa sih yang kita tidak siap," kata Ganjar, Selasa (18/10/2022) dikutip sindonews.com.
Orang nomor satu di Jawa Tengah tersebut menuturkan, sebagai kader partai politik memang harus siap menjadi calon presiden. Apalagi, saat ini partai politik mencari tokoh terbaik untuk diusung di Pemilu 2024.
"Ketika partai kemudian sudah membahas secara keseluruhan dan dia akan mencari anak-anak bangsa yang menurut mereka terbaik menurut saya semua orang mesti siap akan hal itu," ujarnya.