Menu

Soal Guru Honorer di Riau, Ini Kata Komisi V

Riko 13 Dec 2022, 20:37
Robin Hutagalung
Robin Hutagalung

RIAU24.COM - Ketua Komisi V DPRD Riau, Robin P Hutagalung, berpesan ke Dinas Pendidikan (Disdik) Riau agar terus memperjuangkan guru honorer bisa menjadi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

Hal itu dikatakan Robin, karena selama ini para guru honorer resah dan merasa tak diperjuangkan oleh Pemprov Riau.

"Setelah kami rapat sudah terungkap bahwa Pemprov Riau dalam hal ini Disdik dan juga BKD telah melakukan langkah-langkah yang cukup signifikan," akunya, Selasa, 13 Desember 2022.

Tak hanya itu, Politikus PDI P itu juga mengaku pihaknya di Komisi V juga selama ini melakukan back up Pemprov Riau dari segi pembiayaan untuk guru honorer.

"Tapi ternyata ada sistem dari pusat yang tak bisa menjadi otoritas daerah, yaitu sistemnya, kesalahan upload dan itu berakibat fatal," ujar Robin.

"Sejauh ini sekolah-sekolah yang ada guru honorernya sudah disampaikan. Supaya sangat teliti dalam hal itu," tambahnya.

Halaman: 12Lihat Semua