Ternyata Ini Pemicu IHSG Menguat di Level 6.835 Selasa Pagi Ini
RIAU24.COM - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka menguat di level 6.835 pukul 09.00 WIB, pada perdagangan Selasa (27/12/2022). Posisi tertinggi indeks mencapai 6.848 dan terendah ada di level 6.841.
Mengutip RTI Business, nilai transaksi IHSG pagi ini sudah Rp50,75 miliar dan kapitalisasi pasar mencapai Rp9.517 triliun.
Selain itu, setidaknya ada 113 saham yang bergerak menguat dan 60 saham melemah. Sementara sisanya 190 stagnan.
Financial Expert Ajaib Sekuritas, Ratih Mustikoningsih mengatakan, pergerakan indeks hari ini diprediksi bergerak mixed dalam range 6.788 - 6.880.
Setelah perdagangan kemarin IHSG ditutup menguat sebesar +0,52 persen atau +35,13 poin di level 6.808. Pergerakan indeks dipengaruhi beberapa faktor.
Pertama Kementerian Keuangan melaporkan belanja perpajakan tahun 2021 mencapai Rp299,1 triliun atau 1,76 persen dari PDB.