DPRD Riau Lantik PAW James Pasaribu
RIAU24.COM - DPRD Riau menggelar rapat paripurna pengucapan sumpah janji Pengganti Antar Waktu (PAW) Anggota DPRD Riau dari Fraksi PDI Perjuangan sisa masa jabatan tahun 2019-2924, Kamis (19/01/2023).
Di dalam rapat paripurna itu, Andi Darma Taufik mengucapkan sumpah dan janji sebagai PAW James Pasaribu yang meninggal dunia beberapa bulan lalu. Rapat paripurna itu dipimpin langsung Ketua DPRD Riau Yulisman.
Yulisman didampingi Wakil Ketua DPRD Riau Syafaruddin Poti dan Agung Nugroho. Sementara itu, Gubernur Riau Syamsuar diwakilkan Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Riau SF Hariyanto.
Andi Darma Taufik terlihat hadir didampingi istri. Andi Darma Taufik mengenakan setelah jas hitam lengkap dengan peci dan dasi berwarna merah. Sedangkan istrinya mengenakan setelan kebaya berwarna merah.
Andi menyatakan komitmen menunaikan tugas sebagai wakil rakyat dengan baik di sisa masa jabatan 2019-2024. Dia ingin meneruskan perjuangan mendiang James Pasaribu di Kabupaten Inhil.
"Sesuai arahan Ketua Umum PDI-P Megawati, semua kader diminta fokus kerja dan melihat konstituen masing-masing," kata Andi.