20 Km jalan di Rohil Masih Tanah dan Digenangi Air, Abu Khoiri Pertanyakan Kinerja Pemprov Riau
RIAU24.COM - Anggota Komisi II, Abu Khoiri, menyoroti jalan lintas di Rokan Hilir (Rohil) yang menghubungkan Pedamaran, Kubu, Pasir Lima Kapas, hingga Panipahan yang rusak parah.
Menurutnya, itu jalan provinsi sehingga perlu perhatian khusus dari Pemerintah Provinsi Riau, khususnya Dinas PUPR Riau.
"Itukan jalan provinsi, Pedamaran sampai Kubu itu sudah dua tahun ini tak ada perbaikan. Ada 20 kilo panjangnya digenangi air," katanya, Senin, 30 Januari 2023.
Politikus PKB itu heran jika Pemerintah Provinsi Riau tak bisa menyelesaikan ruas jalan rusak di Rohil.
"Kinerja Pemprov ini dipertanyakan. Saya pernah tanyakan ke PUPR tapi mereka buang badan. Sampai sekarang ini masih jalan tanah. Itu jalan menghubungkan lima kecamatan loh," tegas Abu.
Sebab itu, ia meminta perhatian pemerintah untuk memperbaiki jalan, mengingat jalan-jalan itu sudah rusak sejak 2020 silam.