Menu

7 Februari: Fakta dan Peristiwa Tanggal Ini, Hari Pahlawan di Tanah Bambu Kalimantan Selatan

Amastya 7 Feb 2023, 08:08
Berikut beberapa fakta dan peristiwa tercatat sejarah yang terjadi pada tanggal 7 Februari /321horoscope.com
Berikut beberapa fakta dan peristiwa tercatat sejarah yang terjadi pada tanggal 7 Februari /321horoscope.com

Sebuah pertempuran dalam mempertahankan kemerdekaan Indonesia terjadi di Pagatan pada 7 Februari 1946.

Perjuangan masyarakat dalam menjaga kedaulatan wilayahnya dari penjajah ini telah merenggut 38 jiwa. Untuk mengingat perjuangan para pahlawan yang telah gugur, pemerintah kabupaten Tanah Bumbu menetapkan tanggal 7 Februari sebagai Hari Pahlawan.

Selain mengenang jasa para pahlawan, adanya peringatan ini juga diharapkan dapat menjadi pengingat dan penyemangat semua pihak agar dapat mengisi pembangunan di kabupaten Tanah Bumbu.

Pada hari ini, kantor-kantor instansi pemerintahan akan menggelar upacara peringatan.

Selain upacara, peringatan ini diisi dengan doa bersama dan acara tabur bunga bersama keluarga pahlawan yang gugur dan para veteran.

Pemerintah juga telah membangun Tugu Pahlawan 7 Februari di Pagatan untuk mengingatkan kepada generasi muda bahwa telah terjadi peristiwa heroik melawan penjajah Belanda di daerah tersebut.

Sambungan berita: 1943
Halaman: 678Lihat Semua