Menu

Kenapa Golkar Belakangan Jadi 'Tempat Curhat' Elite Politik? Begini Kata Pengamat

Zuratul 11 Feb 2023, 11:43
Potret Pertemuan Airlangga Hartanto dengan Cak Imin. (Twitter/Foto)
Potret Pertemuan Airlangga Hartanto dengan Cak Imin. (Twitter/Foto)

Kemudian, kata Adi soal politik kebangsaan, belakangan isu penundaan pemilu yang terus berembus kembali, terkait nasib tentang sistem proporsional tertutup atau pun terbuka yang sedang menggantung menunggu nasib putusan MK.

"Dua hal yang menurut saya parpol-parpol bertemu dengan Golkar, bertemu sebagai upaya mencari solusi, ya upaya komunikasi politik antarpartai," ucap dia.

Adi mengatakan, tidak ada hal yang urgen atau pun spesifik dengan kunjungan beberapa parpol seperti PKB, PKS dan Nasdem ke Golkar

"Sepertinya tidak ada hal yang urgen atau spesifik, tetapi yang jelas karena Golkar mungkin partai pemenang pemilu yang kedua, partai merasa perlu komunikasi, perlu curhat, dan kebetulan (Golkar) mungkin punya tarikan nafas (dari sisi politik elektoral dan kebangsaan)," ujarnya.

(***) 
 

Halaman: 12Lihat Semua