Sore Ini Gunung Merapi Kembali Luncurkan Awan Panas
RIAU24.COM - Gunung Merapi yang berada di perbatasan Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) pada Kamis (30/3) sore ini kembali meluncurkan awan panas. Sementara Kota Yogyakarta diterjang angin kencang yang menumbangkan sejumlah pohon.
"Telah terjadi awan panas guguran pada 30 Maret 2023 pukul 15.22 WIB dengan jarak luncur 1.000 meter ke arah Kali Boyong," kata Kepala Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi Yogyakarta (BPPTKG) Yogyakarta Agus Budi Santoso dilansir dari tekno.tempo.co.
Kemunculan awan panas Merapi akhir Maret ini menjadi yang perdana sejak peristiwa rentetan awan panas sepanjang 11-17 Maret 2023 lalu. Peristiwa awan panas Merapi yang terjadi selang dua pekan pasca rentetan awan panas itu turut dibarengi hujan angin kencang di wilayah DI Yogyakarta, terutama Kota Yogyakarta.
Hujan angin kencang di wilayah Kota Yogyakarta terjadi kurun waktu 14.00-14.30 WIB dan menumbangkan sejumlah pohon di kawasan perkotaan.
BPPTKG Yogyakarta mencatat aktivitas Merapi selama dua pekan terakhir terus mengeluarkan guguran lava pijar secara intens, di mana dalam sehari bisa mendekati 40 kali guguran lava pijar dimuntahkan.
Seperti pada 18 Maret, sebanyak 38 kali guguran lava pijar, lalu 23 Maret sebanyak 35 kali guguran lava pijar dan 27 Maret sebanyak 33 kali guguran lava pijar.