Menu

Anggota TNI AD Datangi Rumah Nindy Ayunda Usut Senpi Ilegal Dito Mahendra 

Zuratul 7 Apr 2023, 20:52
Anggota TNI AD Datangi Rumah Nindy Ayunda Usut Senpi Ilegal Dito Mahendra. (TribunTangerang/Foto)
Anggota TNI AD Datangi Rumah Nindy Ayunda Usut Senpi Ilegal Dito Mahendra. (TribunTangerang/Foto)
Dirtipidum Bareskrim Polri Brigjen Djuhandhani Rahardjo Puro angkat bicara soal informasi dari Dito Mahendra terkait belasan pucuk senpi ilegal milik Kodam IV Diponegoro. Dia mengatakan hal itu tidak benar.

"Terkait info dari Penasihat Hukum Dito bahwa senjata tersebut milik Kodam IV Diponegoro. Kami sudah konfirmasi bahwa tidak benar," kata Djuhandhani kepada wartawan, Kamis (6/4).

Dia mengatakan Bareskrim Polri tidak pernah menerima surat dari Kodam IV Diponegoro tentang senjata tersebut milik Shooting Club Kodam IV Diponegoro. Dia memperingatkan Dito yang kembali mangkir di panggilan kedua Bareskrim terkait senpi ilegal ini.

"Tentu saja kami akan ambil langkah penyidik akan membawa perintah membawa," ujarnya.

Untuk diketahui, Dito mangkir dalam pemanggilan pertamanya, Senin (3/4) lalu. Dia kembali tak muncul di Bareskrim pada panggilan keduanya yang dijadwalkan Kamis (6/4).

(***) 

Sambungan berita:  
Halaman: 123Lihat Semua