Tak Ada Surya Paloh, Ini Poin Penting Hasil Pertemuan Jokowi dengan 6 Ketua Umum Parpol
RIAU24.COM - Presiden Joko Widodo menggelar pertemuan dengan para ketua umum partai politik yang tergabung dalam koalisi partai pendukung pemerintahan Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Ma’ruf Amin, di Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (2/5).
Seluruh ketua umum partai koalisi pemerintah hadir dalam pertemuan tersebut, kecuali Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh.
Enam pimpinan partai politik yang hadir yakni Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri, Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto, Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan, Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar dan Plt Ketua Umum PPP M Mardiono.
Melansir Tribunnews.com, Rabu (3/5), berikut enam point penting dari hasil pertemuan.
1. Silaturahmi Lebaran
Ketua Umum Partai Golkar sekaligus Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto, mengungkapkan isi pertemuan. Ia mengaku pertemuan itu berlangsung untuk silaturahmi dan halal bihalal setelah Lebaran 2023.