Kisah Arryan Naufal, Anak Sopir Truk Penerima Beasiswa Prestasi PHR
RIAU24.COM - Pekanbaru , 31 Juli 2023 – Suasana rumah yang semula hening mendadak haru. Tanpa sadar kedua mata Muhammad Arryan Naufal berkaca-kaca usai membaca surat elektronik dari pihak panitia Pertamina Foundation (PF) yang menyatakan dirinya menjadi salah satu penerima Beasiswa Prestasi Program Sarjana (S-1) PT Pertamina Hulu Rokan (PHR).
“Saya langsung menangis karena bahagia sekali,” kata pelajar lulusan MAN Insan Cendikia Siak ini.
Tak kalah senangnya sang ibu, Megawati yang juga menangis bahagia mendengar kabar anak sulungnya menjadi penerima beasiswa prestasi PHR tahun 2023. “Suasana rumah sangat haru, terlebih orang tua saya yang sangat bahagia mendengar anaknya lolos sebagai penerima beasiswa PHR,” ucap Arryan.
Sejak awal, siswa yang menetap di Perawang, Kabupaten Siak ini memiliki tekad yang kuat bisa melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi. Informasi seleksi penerimaan beasiswa prestasi S-1 yang diperolehnya dari guru di sekolahnya MAN Insan Cendikia Siak awal Maret 2023 dimanfaatkan Arryan dengan baik.
Arryan termotivasi mengikuti seleksi program penerimaan beasiswa prestasi PHR mengingat perekonomian keluarga yang pas-pasan. Ayahnya bekerja sebagai sopir truk di salah satu perusahaan di Siak. Sedangkan sang ibu hanya ibu rumah tangga biasa. Arryan menyadari biaya pendidikan tidak sedikit, namun keterbatasan itu justru membuatnya termotivasi mengikuti seleksi beasiswa PHR.
“Saya ingin meringankan beban orang tua,” ucapnya.