Anak SD Jadi Korban Gas Air Mata Konflik Rempang ECO City, Ternyata Ini Bahayanya Bagi Kesehatan, Bisa Sebabkan Kematian
RIAU24.COM - Bentrokan yang terjadi antara warga di Pulang Rempang, Kepulauan Riau ketika aparat memaksa masuk ke kampung adat untuk melakukan pengukuran lahan demi kepentingan proyek strategis nasional.
Dalam video yang diposting oleh akun Instagra, @narasi.tv terlihat anak sekolah dasar yang berlarian menjauh dari bangunan sekolah mereka yang ditembakkan gas air mata.
Melansir BBC, seorang saksi mata mengatakan 11 siswa dilarikan ke rumah sakit.
Setidaknya ada enam warga telah ditangkap pihak berwajib, menurut lembaga pemantau.
Jadi, apa itu gas air mata? Apa dampak bagi kesehatan manusia, terutama anak-anak?
Gas air mata ialah salah satu bahan kimia yang pada umumnya digunakan oleh pihak keamanan untuk mengendalikan kerusuhan dan membubarkan massa.