Menu

Kolaborasi Telkomsel dan Google, Hadirkan Bundling Play Pass Data Package Pertama di Asia Tenggara

Riko 13 Oct 2023, 15:24
Foto (istimewa)
Foto (istimewa)

RIAU24.COM - Telkomsel berkolaborasi bersama Google menghadirkan bundling Play Pass Data Package yang memberikan layanan berlangganan Google Play Pass untuk akses ke ribuan mobile games dan aplikasi unggulan di Google Play Store tanpa hambatan konten iklan dengan tambahan kuota data Telkomsel. Memperkuat peran sebagai digital lifestyle enabler, Telkomsel menjadi operator pertama di Asia Tenggara yang menawarkan layanan paket data dengan langganan Google Play Pass kepada pelanggan.

Melalui kolaborasi ini, pelanggan Telkomsel di seluruh Indonesia bisa mendapatkan Google Play Pass Data Package dengan harga Rp 30 ribu untuk menikmati akses terhadap beragam koleksi mobile games dan aplikasi pilihan berkualitas tinggi yang sepenuhnya bebas iklan, tanpa pembelian dalam aplikasi serta mendapatkan kuota data Telkomsel sebesar 2 GB, yang dapat digunakan di seluruh jaringan terdepan dari Telkomsel untuk semua aplikasi. Play Pass Data Package tersedia dengan masa berlaku 30 hari dan dapat diakses hingga lima anggota keluarga. Pelanggan dapat membeli paket tersebut melalui Aplikasi MyTelkomsel, situs www.duniagames.co.id, dan kanal penjualan Telkomsel lainnya. Setelah pembelian paket, pelanggan akan menerima SMS yang berisi link aktivasi untuk layanan Google Play Pass.

Direktur Marketing Telkomsel, Derrick Heng mengatakan, seiring dengan kemudahan dalam mengakses berbagai konten games dan aplikasi unggulan di platform Google Play Store melalui Play Pass Data Package yang memberikan beragam nilai tambah, Telkomsel optimis inisiatif ini dapat semakin melengkapi kebutuhan pengalaman pelanggan untuk menikmati beragam layanan hiburan digital yang berkualitas kelas dunia. 

"Selain itu, kolaborasi bersama Google ini juga dapat semakin meningkatkan pengalaman para gamers saat bermain mobile games unggulan dari Google Play Store yang didukung oleh jaringan berteknologi terdepan dan terluas dari Telkomsel,"ujarnya.

Director Partnerships Southeast & South Asia Google, Mahir Sahin menambahkan, dengan Play Pass, pihaknya berharap dapat meningkatkan pengalaman masyarakat Indonesia dengan beragam konten yang luar biasa, memberikan nilai tambah lebih baik bagi keluarga maupun individu, serta membuka kebebasan berkreasi bagi developers di Indonesia untuk menawarkan lebih banyak pengalaman premium di Google Play.

"Kami senang dapat menghadirkan peningkatan pengalaman kepada pengguna di Indonesia bersama dengan Telkomsel, yang terus berkomitmen untuk menghadirkan pengalaman digital yang berkelanjutan dan inklusif di seluruh Indonesia,"terangnya.

Halaman: 12Lihat Semua