Menu

Komitmen Restorasi dan Keanekaragaman Hayati APRIL Dipaparkan di IUCN

Devi 1 Nov 2023, 20:14
Komitmen Restorasi dan Keanekaragaman Hayati APRIL Dipaparkan di IUCN
Komitmen Restorasi dan Keanekaragaman Hayati APRIL Dipaparkan di IUCN

Dalam forum tersebut, Anderson menyoroti kemajuan yang telah dicapai APRIL dalam mengintegrasikan inisiatif keanekaragaman hayati dalam model bisnisnya sejak mengumumkan komitmen pendanaan USD100 juta untuk pelestarian alam dengan kegiatan restorasi di lahan gambut pada KTT Perubahan Iklim (COP) tahun 2015 lalu di Paris. 

Secara spesifik, Anderson menjelaskan upaya tersebut merupakan bagian dari komitmen 1-banding-1. 

Lewat komitmen ini, setiap 1 hektare (ha) lahan hutan yang dikelola untuk produksi oleh APRIL, akan dikonservasi atau direstorasi dengan luas sama. Saat ini, komitmen pelestarian hutan ini telah mencapai 80% dari target.
 

“Selama 8 tahun terakhir, kami telah  mengkonservasi dan restorasi sekitar 370.000 hektar lahan yang luasnya setara dengan lima kali negara Singapura, dalam lanskap yang dikelola oleh APRIL,” ujarnya dalam panel yang sama dengan Grethel Aguilar, Direktur Jenderal Pelaksana IUCN; Kirsten Schujit, Direktur Jenderal WWF; dan Yutaka Matsuzawa, Wakil Menteri Jepang untuk Pembangunan Global. 

Upaya APRIL mencakup kegiatan restorasi hutan rawa gambut di Semenanjung Kampar dan Pulau Padang, yang luasnya sekitar 150.000 hektar dalam area Restorasi Ekosistem Riau (RER), yang merupakan salah satu proyek restorasi hutan sektor swasta terbesar di Asia Tenggara. 

Halaman: 123Lihat Semua