Prof Jaswar Dukung Putra Daerah Bisa Pimpin PT RAPP
RIAU24.COM - Putra daerah diyakini bisa menjadi pimpinan penting di PT RAPP. Apalagi saat ini sudah banyak putra daerah yang pengalaman bekerja di perusahaan-perusahaan besar.
Profesor Doktor Jaswar, seorang praktisi AI berharap hal itu bisa terwujud. Bagi Wakil Rektor untuk Riset & Pengembangan Digital Advancement Osaka Japan & UICI, Indonesia, berharap bisa melihat pemimpin PT Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP) berasal dari putra daerah.
Itu disampaikan Prof Jaswar dalam acara sosialisasi pemanfaatan teknologi kecerdasan buatan (AI) di SMAN 1 Pangkalan Kerinci pada 30 Oktober 2023. Sebagai seorang anak jati Riau, Jaswar merasa tertantang ketika melihat meski perusahaan seperti RAPP berdiri di tanah Riau, banyak posisi manajemen diisi orang-orang yang berasal dari luar Indonesia.
"Saya mau RAPP itu nanti General Manager (GM), Manajer nya orang Riau," harap Jaswar dikutip dari MC.Riau.go.id.
Ini membuatnya merasa prihatin dan bertanya-tanya mengenai keterlibatan orang-orang asli Riau dalam pengelolaan perusahaan itu.
Jaswar menilai para guru harus mendorong siswanya untuk memiliki mental yang kuat. Agar dapat membentuk jiwa kepemimpinan di kalangan pelajar.