Happy Jennie Day! Berulang Tahun ke-28 Tahun, Jennie BLACKPINK Bikin Kue hingga Unboxing Diamond
RIAU24.COM -Hari ini, rapper BLACKPINK Jennie Kim berulang tahun ke-28.
Dia lahir di Seoul, 16 Januari 1996. Sebelum pindah ke Selandia Baru dan menghabiskan masa kecil dan ABG di sana.
Usia baru ini menandai perjalanan baru Jennie di luar YG Entertainment.
Jennie memang telah memutuskan untuk tidak memperpanjang kontrak individu dengan YG Entertainment, agensi BLACKPINK. Dan memutuskan mendirikan agensi sendiri bernama Odd Atelier (OA).
Itu adalah petualangan mendebarkan bagi Jennie. Yang menghabiskan hampir separuh hidupnya bersama YG.