Cak Imin Wanti-wanti Pemerintah Buntut Munculnya Gelombang Kritik dari Akademis
RIAU24.COM - Cawapres Nomor Urut 1, Muhaimin Iskandar mengingatkan pemerintah untuk berhati-hati usai muncul gelombang kritik civitas akademika dari berbagai perguruan tinggi.
"Kita bersyukur, kampus-kampus mengingatkan kita semua, mengingatkan Pak Jokowi, mengingatkan pemerintah, mengingatkan bangsa Indonesia. Ini lampu merah, warning!" ujarnya.
Menurutnya, kritik yang datang dari para guru besar berbagai kampus harus jadi peringatan serius.
Serta menjadi bukti dari rakyat, bahwa pemerintah Indonesia harus waspada.
"Semua kritik harus dijadikan masukan, agar perbaikan terjadi dimana-mana. Apalagi yang mengkritik para guru besar yang biasanya sangat hati-hati. Kalau sudah keluar kandang, artinya sudah 'lampu merah' untuk Indonesia," sebutnya.
Tambahnya, jika para elite politik dan pemerintahan tidak terima terhadap kritikan itu, jalan satu-satunya adalah dengan terus berjuang menghadirkan perubahan.