Unik! Kopi Dicampur Garam Ternyata Miliki Manfaat Ini Bagi Tubuh
RIAU24.COM -Kopi hitam biasa dinikmati polos atau ditambahkan gula.
Namun, ada juga racikan kopi yang dicampurkan sejumput garam.
Apakah ada khasiat mengonsumsinya?
Kopi banyak disukai karena rasanya yang pahit pekat. Kandungan kafein pada kopi berperan sebagai zat antioksidan yang bisa meningkatkan energi seseorang dan menjaga imunitas tubuh.
Selain polos, kopi hitam ini biasanya diracik dengan tambahan gula. Sebagian orang ada yang menambahkan krimer, susu, atau alternatif gula. Seperti brown sugar, madu, bubuk kayu manis, dan lainnya.
Dilansir dari Espresso Works (10/3), kopi ternyata juga bisa diracik menggunakan garam. Garam yang rasanya asin ini memberikan sentuhan gurih pada racikan kopi hitam.