Menu

Kadiskominfo Sampaikan Rancangan Pembangunan Command Center ke Bupati Kasmarni

Dahari 29 Mar 2024, 17:54
Bupati Kasmarni
Bupati Kasmarni

RIAU24.COM -BENGKALIS - Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik (Kadis Kominfotik) Bengkalis Dr. H. Suwarto bertemu langsung dengan Bupati Kasmarni, di Wisma Daerah Sri Mahkota Bengkalis, Jum'at, 29 Maret 2024.

Dalam pertemuan ini, Suwarto menyampaikan rancangan pembangunan Command Center atau ruang kendali terpusat sekaligus meminta masukan dan arahan Bupati Kasmarni.

Dijelaskan Suwarto, Command Center berfungsi untuk memberikan perintah, koordinasi, dan pengambilan keputusan yang cepat dalam menanggapi peristiwa-peristiwa penting untuk mewujudkan Kabupaten Bengkalis Bermarwah, Maju dan Sejahtera.

Suwarto mengungkapkan, Command Center akan dibangun di gedung RPD samping RRI Bengkalis dan sentral Ruang Multimedianya akan dipusatkan di Wisma Daerah Sri Mahkota Bengkalis.

Menanggapi penjelasan Suwarto, Bupati Kasmarni menyambut baik rencana pembangunan Command Center. Ia menekankan agar koneksi internet harus dijaga dan sumber daya manusianya juga harus siap. 

"Saya lihat rancangan Command Center ini sudah bagus, yang paling penting fungsi Command Center harus jalan, konektivitas yang perlu dijaga. Harus ada operator yang stanby di situ. Ketika ada pertanyaan bisa langsung dijawab dan setiap OPD menunjuk satu petugas supaya persoalan yang dihadapi masyarakat bisa langsung terjawab. Bila perlu lakukan studi tiru ke daerah yang Command Centernya bagus," ungkap Bupati Kasmarni.

Halaman: 12Lihat Semua