Menu

Bikin Panas Warga Indonesia, Ini Profil Singkat Wasit VAR saat Laga Lawan Uzbekistan

Rizka 30 Apr 2024, 22:27
Wasit Var Indonesia vs Uzbekistan
Wasit Var Indonesia vs Uzbekistan

RIAU24.COM Laga Timnas Indonesia U-23 vs Uzbekistan di semifinal Piala Asia U-23 2024, telah berlangsung di stadion Abdullah bin Khalifa pada Senin (29/4) malam.

Namun sayangnya, Indonesia tumbang 0-2 dari uzbekistan berkat gol Khusayin Norchaev dan gol bunuh diri Pratama Arhan.

Selama pertandingan, kinerja wasit cukup disorot, baik wasit Shen Yinhao asal China maupun wasit yang bertugas di control room VAR, Sivakorn Pu-Udom asal Thailand.

Setidaknya terdapat tiga keputusan VAR yang kontroversial dalam pertandingan Indonesia kontra Uzbekistan

Yang pertama saat pada menit ke-27 Witan Sulaeman dijatuhkan di sekitar area kota penalti, awalnya Wasit Shen Yinhao memberikan tendangan bebas untuk Indonesia tapi setelah melihat VAR dan berdiskusi dengan wasit VAR asal Thailand yakni Sivakorn Pu-udom, wasit asal China itu membatalkan tendangan bebas dan tidak memberi penalti untuk Indonesia.

Kemudian yang kedua, gol Muhammad Ferarri yang dibatalkan wasit pada menit ke-61 karena Ramadhan Sananta dinilai lebih dulu terjebak offside, setelah wasit mengecek VAR.

Halaman: 12Lihat Semua