Balas Ucapan Sekjen PKS, Kaesang: Jangan Bawa-bawa Presiden, yang Ketum kan Saya!
RIAU24.COM -Ketua Umum PSI, Kaesang Pangerap meminta sekjen PKS Habib Aboe Bakar Alhabsyi untuk tidak membawa nama ayahnya, Presiden Jokowi.
Hal ini terkait dengan isu majunya Kaesang di Pilgub DKI Jakarta 2024.
Baginya, sebagai seorang ketum, dirinya lah yang memegang kewenangan penuh untuk menentukan siapa yang akan maju di pilkada Jakarta.
Kaesang merespons Aboe yang menyebut Jokowi telah menyodorkan nama Kaesang ke parpol-parpol untuk maju di Pilkada Jakarta 2024.
"Sebagai ketua umum, saya berwenang penuh menentukan siapa yang akan dicalonkan oleh PSI. Kewenangan itu semua ada di ketua umum kok, jadi kita tunggu saja. Jangan bawa-bawa Presiden lah, yang ketua umum kan saya!" ujar Kaesang dalam keterangannya, Kamis (27/6/2024) malam.
"Silahkan cek, atau sebut partai mana yang ditawari Pak Jokowi. Cara-cara seperti itu tidak baik dan ini merupakan kebohongan pada publik," ucapnya.