Dituding PKS Namanya Disodor Jokowi, Keasang Dibela Banyak Parpol hingga Luhut Turun Tangan
Politikus PSI ini menyebut Jokowi sebagai Presiden hanya fokus pada tugas-tugas kepresidenan sampai masa jabatan selesai.
Grace juga mengatakan Pilkada merupakan ranah partai politik.
Baca juga: Mahfud Sebut Wajar Kasus Tom Lembong Dianggap Publik kriminalisasi Politik, Ini Alasannya...
"Persoalan Pilkada adalah ranah partai. Pak Presiden fokus mengerjakan tugas-tugas kepresidenan sampai Oktober mendatang," ujarnya.
"Urusan pencalonan Pilkada, bicara soal popularitas dan jumlah kursi masing-masing partai. Kuncinya di situ. Diskusinya di situ. Bukan di Presiden," lanjut Grace.
Baca juga: Presiden Prabowo Minta Perjalanan Dinas Hemat, Anggaran Bakal Jadi Jaminan Perumahan Rakyat
Respons juga datang dari Waketum Partai Gerindra Habiburokhman.
Senada dengan Grace, Habiburokhman juga membantah Jokowi cawe-cawe dalam Pilkada 2024.