Menu

Kementerian BUMN Dorong Digitalisasi Perkuat Hilirisasi PTPN IV PalmCo

Devi 4 Jul 2024, 05:16
Asisten Deputi Bidang Industri Perkebunan dan Kehutanan Kementerian BUMN Faturohman mengapresiasi inovasi digitalisasi berbasis IoT di PTPN IV Regional III baru-baru ini. Ia mendorong penerapan digitalisasi tersebut terus diperkuat sebagai langkah untuk mengakselerasi hilirisasi perusahaan.
Asisten Deputi Bidang Industri Perkebunan dan Kehutanan Kementerian BUMN Faturohman mengapresiasi inovasi digitalisasi berbasis IoT di PTPN IV Regional III baru-baru ini. Ia mendorong penerapan digitalisasi tersebut terus diperkuat sebagai langkah untuk mengakselerasi hilirisasi perusahaan.

Lebih jauh, ia menjelaskan bahwa PTPN IV Regional III menempatkan digitalisasi sebagai akselerator. Sejak 2019 lalu, peta jalan digital yang disusun dilaksanakan secara berkesinambungan.

“Sampai saat ini, PTPN V dalam fase integrasi penuh digital melalui program E-Plantation dan ditargetkan rampung 2024 mendatang,” paparnya.

Hasilnya, perusahaan mampu meningkatkan kinerja secara signifikan yang dibuktikan dengan peningkatan efesiensi serta berhasil mencatatkan kinerja finansial tertinggi sepanjang sejarah selama tiga tahun berturut-turut.

Selanjutnya, berdasarkan penilaian INDI 4.0 (Indonesia Industry 4.0 Readiness Index) yang dilaksanakan Kementerian BUMN, PalmCo Regional 3 menjadi salah satu perusahaan kluster Perkebunan dengan kesiapan matang menuju digitalisasi era industri 4.0.

Sejumlah inovasi IoT yang dihasilkan perusahaan menjadi acuan bagi berbagai anak perusahaan Holding Perkebunan seperti Millena (Mill Excelence Indicator) atau pemantau operasional pabrik berbasis sensorik, Intank Control atau pemantau penyimpanan crude palm oil (CPO) di tangki simpan secara real time.

Halaman: 234Lihat Semua