Zulhas Bicara Soal Masa Depan Swasembada Pangan Indonesia
RIAU24.COM - Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan (Zulhas) menyebut Pulau Kalimantan dan Papua menjadi masa depan pertanian Indonesia untuk mewujudkan swasembada pangan.
"Kita punya masa depan, ini yang saya sampaikan kepada Pak Prabowo (Presiden terpilih 2024-2029) dan juga Pak Jokowi (Presiden RI). Masa depan kita di Kalimantan dan di Papua. Yang besar tanahnya. Kita bisa bikin mekanisasi jagung, tebu, atau beras," sebutnya dikutip dari inilah.com, Selasa 9 Juli 2024.
Tambahnya, jika Indonesia terus mengandalkan Pulau Jawa untuk urusan pertanian, maka upaya mewujudkan swasembada beras dan gula tidak akan tercapai.
Hal ini karena sudah tak tersedia lagi lahan untuk kebutuhan pertanian di Pulau Jawa.
"Pertanian kita, katakan Jawa, kita mau sampai ke mana? Mau swasembada gula itu kapan? Mau swasembada beras itu kapan? Tanahnya nggak ada, yang ada berubah jadi pabrik, berubah jadi perumahan," ujarnya.
"Jadi kalau kita bermimpi swasembada gula, swasembada beras segala macam di Jawa, nggak mungkin, menurut saya ya. Mustahil dengan teknologi apapun," sebutnya.