Bacalon Bupati dan Wabup Pasangan Kasmarni - Bagus Santoso Kembali Terima B1 KWK Partai Gerindra
RIAU24.COM - Bakal Calon Bupati Bengkalis Kasmarni bersama Bakal Calon Wakil Bupati Bengkalis Dr. H. Bagus Santoso Terima Dokumen Model B. Persetujuan Parpol KWK (B1-KWK) dari DPP Partai Gerindra.
Dokumen tersebut diserahkan langsung oleh Ketua DPD Partai Gerindra Provinsi Riau Muhammad Rahul, di Kantor DPD Partai Gerindra, Pekanbaru, Selasa 27/8/2024.
Dalam pertemuan tersebut juga terlihat hadir Anggota DPRD Bengkalis Septian Nugraha, Sekretaris DPD Partai Gerindra Rio Pinondang Hasibuan, Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Bengkalis Rizal Ahmad, Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Bengkalis Rahmad, Sekretaris DPC Gerindra Kabupaten Bengkalis Hendrik Firnanda Pangaribuan.
Ketua DPD Partai Gerindra Provinsi Riau mengatakan, penyerahan B1-KWK dari Partai Gerindra tersebut sudah dilakukan berdasarkan proses seleksi baik dari tingkat DPC, DPD, hingga DPP.
"Jadi calon yang kita usung, benar-benar yang berkualitas dan tentunya memiliki potensi dalam memenangkan kontestasi Pilkada tersebut dan juga pastinya akan memberikan kontribusi terbaik bagi Daerahnya," ucap Rahul.
Lebih lanjut, Anggota DPR RI tersebut juga yakin, Pasangan Petahana Kasmarni Bagus Santoso merupakan putra putri terbaik di Bengkalis yang harus kembali melanjutkan kepemimpinannya untuk Kabupaten Bengkalis lima tahun kedepan.