Berharap 3 Masalah Ini Dapat Terselesaikan, Kasmarni Lantik 11 Orang Anggota Dewan Pendidikan
RIAU24.COM - BENGKALIS - Bupati Bengkalis Kasmarni melantik 11 orang Dewan Pendidikan Kabupaten Bengkalis masa jabatan tahun 2024-2029. Berlokasi di Balai Kerapatan Wisma Daerah Bengkalis. Jum'at, 13 September 2024 kemarin.
Pelantikan ini turut disaksikan Wakil Bupati Bengkalis Bagus Santoso, Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan SDM Johansyah Syafri dan Anggota DPRD Riau Nur Azmi Hasyim.
11 Dewan Pendidikan yang dilantik ini adalah, Heri Indra Putra (Ketua), Dr. H. M Herdi Salioso (Sekretaris) Dr Khodijah Ishak (Anggota) Zulfan Ihram (Anggota) Alfansuri (Anggota) M Afridon (Anggota), M Ikhsan (Anggota) Dr. H. Syahbuddin (Anggota), Nurhaida Selian (Anggota), Juanda (Anggota), Sutrisno (Anggota).
Mereka terdiri dari berbagai kalangan, ada yang berlatar belakang akademisi, birokrat, tokoh pendidikan dan organisasi kemasyarakatan
"Tentunya banyak harapan kami kepada bapak/ibu semua, dalam mencarikan solusi dan mengatasi berbagai permasalahan pendidikan di Negeri Junjungan ini," ungkap Bupati Kasmarni.
Setidaknya ada 3 hal yang Bupati Kasmarni harapkan agar Dewan Pendidikan Kabupaten Bengkalis dapat mencari solusi dari permasalahan ini.