Akhmad Sudirman Tavipiyono Jabat Penjabat Bupati Bengkalis
Adapun enam Pjs kepala daerah yang ditunjuk yakni Pjs Bupati Bengkalis dijabat Drs. Akhmad Sudirman Tavipiyono, MM., MA (Direktur Pendaftaran Penduduk dan Pencatatan Sipil (Dafdukcapil) pada Ditjen Dukcapil Kemendagri).
Pjs Bupati Siak dijabat Indra Purnama (Biro Keuangan, Umum dan Humas (KUH) BNPB.
Baca juga: Bupati Kasmarni Terima Penghargaan Dari UMRI
Pjs Wali Kota Dumai dijabat T.S Fahsul Falah (Kepala Pusat Strategi Kebijakan Kewilayahan, Kependudukan dan Pelayanan Publik, Kemendagri).
Kemudian Pjs Bupati Pelelawan dijabat Jhon Armedi Pinem (Kepala Biro Pemerintahan dan Otonomi Setdaprov Riau).
Lalu, Pjs Bupati Kepulauan Meranti dijabat Roni Rakhmat (Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Riau).
Terakhir, Pjs Bupati Kuantan Singingi dijabat Sri Sadono Mulyanto (Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Riau).