Tanggapan Prabowo Subianto soal Fenomena 'Fufufafa' yang Hina Dirinya
RIAU24.COM - Menteri Pertahanan sekaligus calon presiden 2024, Prabowo Subianto, memberikan tanggapannya terkait fenomena ‘fufufafa’ yang sedang ramai diperbincangkan.
Dalam pernyataannya, Prabowo menegaskan pentingnya menjaga budaya saling menghormati dan menghindari kebiasaan mencaci maki, baik terhadap sesama teman, maupun kepada pemimpin.
“Bangsa yang besar tidak seharusnya memiliki adat atau kebiasaan saling mencaci maki,” ujar Prabowo pada Kamis (10/10/2024).
“Caci maki antara kawan atau dengan pemimpin itu saya kira tidak baik. Ini bukan ajaran agama kita, dan bukan pula ajaran agama lain. Rakyat kita tidak suka dengan orang-orang yang berbicara kasar.”
Prabowo mengajak masyarakat untuk tidak membawa budaya negatif dari luar yang bisa merusak nilai-nilai luhur bangsa Indonesia.
Menurutnya, bangsa Indonesia dikenal sebagai bangsa yang penuh dengan nilai kesantunan, terbuka terhadap kritik, namun tetap dengan cara yang baik dan beradab.