AFC dan Bahrain di Sindir Media Irak soal Respon Cepat Ogah Main di Indonesia
"AFC menanggapi kekhawatiran ini dengan serius dan berkomitmen penuh untuk memastikan keselamatan serta kesejahteraan semua pemain, ofisial, penggemar, sekaligus mengutuk segala bentuk pelecehan dan ancaman online," bunyi pernyataan AFC, Jumat (18/10/2024).
Bahkan, AFC sampai akan mengadakan pertemuan dengan FIFA, BFA dan PSSI untuk membahas permasalahan tersebut, hal ini seakan menunjukkan federasi lebih membela Bahrain.
"AFC akan membahas masalah ini dengan FIFA, BFA, dan Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) untuk menciptakan lingkungan yang aman dan terjamin bagi seluruh pemangku kepentingan yang terlibat dalam pertandingan tersebut," kata AFC.
Rupanya, respons AFC yang cepat tanggap dalam menanggapi keluhan Bahrain itu mendapatkan kritikan keras dari media Irak, yakni Irak Football Podcast.
Media Irak itu menegaskan bahwa pernyataan AFC dalam merespons permintaan dari Bahrain tersebut hanyalah omong kosong belaka.
"Benar-benar omong kosong. Tidak ada risiko bagi Bahrain dan Indonesia berhak memainkan pertandingan kandang mereka di Jakarta. Ini keluhan yang sangat bodoh!," tulis Irak Football Podcast di akun X @iraqfootballpod.