Menu

Serat Rayon APR: Permata Dari Riau Untuk Mahakarya Mode Berkelanjutan di Indonesia

Devi 30 Oct 2024, 20:30
Serat Rayon APR: Permata Dari Riau Untuk Mahakarya Mode Berkelanjutan di Indonesia
Serat Rayon APR: Permata Dari Riau Untuk Mahakarya Mode Berkelanjutan di Indonesia

RIAU24.COM - SORE MENJELANG SENJA, puluhan pakaian berbahan viscose rayon dipamerkan para model belia diatas catwalk dalam acara APR Media Workshop di Hotel Pangeran Pekanbaru, Senin (21/10/2024). Pagelaran fesyen kolaborasi Asia Pacific Rayon (APR) dengan dua jenama lokal Riau serta line up fesyen dari Everything Indonesia tersebut pun sukses memukau perhatian para tamu undangan.

Kolaborasi ini mengambil tema "APR: From Plantation fo Fashion", menggarisbawahi komitmen APR terhadap produksi viscose yang bertanggung jawab serta keberlanjutan yang difokuskan pada manufaktur yang bersih, sumber yang berkelanjutan, dan inisiatif untuk mendukung karyawan dan masyarakat.

Ikut hadir dalam acara itu Presiden Direktur APR Basrie Kamba, Head of Corporate Communications PT Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP) Aji Wihardandi, Corporate Communication Manager PT RAPP Jarot Handoko, Wakil Ketua BPD Asosiasi Pertekstilan Indonesia (API) Provinsi Riau Arniningsih dan dua desainer Riau yakni Thiffa Qaisty Salsabila dan Rika Guslaili.

Di kesempatan itu, Basrie Kamba memaparkan peran APR dalam mendukung fesyen berkelanjutan (suistainable fashion) di Indonesia.


(Foto: Presiden Direktur APR Basrie Kamba)

Halaman: 12Lihat Semua