Demi sukses Pilkada 2024 Tiga Pilar Tingkatkan Patroli Sebagai Bentuk Pencegahan Bencana Karlahut
RIAU24.COM - Dalam beberapa hari terkahir ini cuaca matahari cukup panas dan kita lihat pantauan BMKG telah ada beberapa penyebaran titik panas di wilayah Riau.
Polsek Rupat melalui anggota Bhabinkamtibmas Bripka Angga Bayu bersama Tiga Pilar yakni Babinsa dan Kelurahan melaksanakan antisipasi kebakaran lahan dan hutan dengan berpatroli pencegahan di area kebun dan lahan masyarakat yang rawan dan bekas terjadi kebakaran lahan, Rabu (30/10/2024).
"Sasaran Tiga Pilar adalah di Jalan Kampung baru Kelurahan Terkul Rupat yang sering terjadi Karlahut," ungkapnya.
Bripka Angga bersama Babinsa dan Perwakilan Kelurahan lakukan penyisiran di area kebun dan semak belukar yang rawan terjadi karlahut.
"Apabila terjadi bencana Karlahut dimasa tahapan Pilkada serentak tahun 2024 diperkirakan akan dapat mengganggu jalannya proses pilkada serentak khusunya wilayah kecamatan Rupat,"bebernya.
Menurutnya, tentunya dalam pencegahan ini perlu kerjasama semua Pihak dalam berpartisipasi untuk tidak terjadi bencana karlahut.