Menu

Astra Honda Racing Team Andalkan Performa CBR250RR di Final ARRC Buriram

Riko 8 Nov 2024, 11:30
Foto (istimewa)
Foto (istimewa)

RIAU24.COM - Astra Honda Racing Team (AHRT) kembali menunjukkan kiprah dan prestasinya di ajang Asia Road Racing Championship (ARRC), khususnya di kelas Asia Production (AP) 250. Gelar juara yang diraih Gerry Salim pada 2017, serta Rheza Danica Ahrens pada 2018 dan 2023, tidak lepas dari ketangguhan CBR250RR yang terbukti mampu bersaing di level Asia.

Pada musim ini, AHRT kembali memiliki peluang besar untuk meraih gelar juara di kelas AP250 berkat dua pebalap andalan, Herjun Atna Firdaus dan M. Kiandra Ramadhipa. Kedua pebalap ini juga mendapat dukungan penuh dari Gerry Salim dan Rheza Danica Ahrens yang berbagi pengalaman dalam perjuangan meraih gelar juara.

“Pada 2017, saya berhasil meraih gelar juara Asia pertama kali di kelas AP250 menggunakan CBR250RR. Saya berharap Herjun atau Ramadhipa bisa mempertahankan gelar juara AP250 untuk AHRT dan Indonesia,” ujar Gerry Salim, pebalap asal Surabaya.

Rheza Danica Ahrens, yang juga sukses meraih gelar juara pada musim 2023, turut memberikan semangat. “Tahun lalu, saya bersama tim berhasil meraih juara umum di kelas AP250. Tahun ini, tim memiliki kesempatan yang sama, dan saya berharap trofi juara tetap menjadi milik AHRT dengan CBR250RR,” kata Rheza.

Saat ini, AHRT memiliki peluang besar untuk meraih juara umum di ARRC 2024 kelas AP250. Herjun Atna Firdaus memimpin klasemen dengan koleksi 132 poin, sementara M. Kiandra Ramadhipa berada di posisi kedua dengan 122 poin. Keduanya meraih podium di berbagai putaran, termasuk Thailand, Jepang, Indonesia, dan Sepang. Pertarungan keduanya akan memuncak pada putaran final di Buriram, Thailand, pada 7-8 Desember 2024.

“Saya merasa percaya diri dengan performa CBR250RR untuk menghadapi putaran final nanti. Meskipun menghadapi rival dengan kapasitas mesin lebih besar, saya tetap optimistis dan akan berjuang keras,” ujar Herjun.

Halaman: 12Lihat Semua