Dua Spesies Baru Kumbang Kura-kura dari Sulawesi Ditemukan, Ini Namanya

RIAU24.COM - Para peneliti dari Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) baru-baru ini menemukan dua spesies baru kumbang kura-kura dari genus Thlaspidula yang berasal dari Sulawesi, Indonesia. Kedua spesies ini diberi nama Thlaspidula gandangdewata dan Thlaspidula sarinoi.
Penemuan ini menambah kekayaan keanekaragaman hayati Indonesia, khususnya dalam kelompok kumbang daun (leaf beetles) yang termasuk dalam subfamili Cassidinae. Genus Thlaspidula pertama kali diusulkan oleh Spaeth pada tahun 1901.
Kumbang dari genus Thlaspidula memiliki karakter umum seperti kumbang kura-kura lain yaitu elytra (sayap) dan pronotum (bagian depan tubuh) yang melebar dan sering kali membentuk perisai yang menutupi kepala dan kaki.
Namun, Thlaspidula memiliki bentuk labrum, proporsi tubuh, segmen antena, baris titik pada elytra, dan tekstur elytra yang khas. Mereka juga memiliki antena yang sangat tipis dan panjang, serta cakar yang sederhana.
Hingga saat ini, baru delapan spesies yang tercatat dalam genus ini, tersebar dari Semenanjung Malaya hingga Papua.
Koleksi spesimen dilakukan oleh Tim Pusat Riset Biosistematika dan Evolusi BRIN dari dua lokasi berbeda, yaitu Gunung Gandangdewata dan Gunung Torompupu di Sulawesi menggunakan jaring serangga.